5 Rekomendasi Smart TV Murah Terbaik dengan Kualitas HD


Kini, menonton Youtube maupun streaming film akan lebih seru menggunakan TV daripada melalui ponsel, laptop, atau tablet. Karena secara visual menonton film menggunakan TV dapat memberikan kepuasaan tersendiri dengan tampilan lebih besar. Kamu bisa menonton video Youtube, streaming film, maupun bermain game dengan menggunakan smart TV. 

Berbeda dengan TV biasa, smart TV ini memiliki konektivitas WiFi. Smart TV ini bisa kamu operasikan layaknya sebuah smartphone. Di pasaran pun sudah banyak merk smart TV terkenal dengan tampilan layar bagus dan berkualitas. 

5 Rekomendasi Smart TV Murah Terbaik dengan Kualitas HD

Nah, buat kamu yang ingin mencari smart TV, berikut daftar smart tv terbaik dibawah ini. Check this out!

1. Smart TV Xiaomi Mi TV 4A

REKOMENDASI SMART TV-1. Smart TV Xiaomi Mi TV 4A

Sumber : gadgetren.com

Dibanderol harga Rp 1 jutaan, smart TV buatan Xiaomi ini punya kelebihan yang patut diacungi jempol. Hadir dengan layar beresolusi HD LED, smart TV buatan Xiaomi ini mampu memberikan tampilan warna lebih nyata dan detail. Dengan 2 speaker 8 W, smart TV memiliki hasil yang sangat powerfull stereo dan lebih jelas. Kamu bisa lebih mudah untuk menemukan konten yang diinginkan berkat adanya mode drop down tanpa batas.

Aktivitas menonton kamu juga jauh lebih mudah dan nyaman dengan adanya tambahan remote 12 tombol yang canggih. Kamu juga bisa mengontrol smart TV ini dengan suara, karena Xiaomi sudah memberikan fitur google voice di dalamnya. Tak lupa Xiaomi memberikan display port seperti smart TV pada umumnya. 

2. Smart TV TCL 32S62

REKOMENDASI SMART TV-2. Smart TV TCL 32S62

Sumber : nextren.grid.id

Hadir dengan body yang tipis, Smart TV TCL 32S62 mengusung layar berukuran 32 inch. Dibanderol harga Rp 2 jutaan, Smart TV TCL 32S62 memberikan banyak pilihan aplikasi yang sudah terinstal dan kamu tinggal mengaksesnya saja. Prosesor quad core menjadi dapur pacu dari Smart TV TCL 32S62 ini, jadi enggak perlu diragukan lagi deh kinerjanya. 

Tampilan desainnya pun tak kalah elegannya dengan merk lain. Pasalnya ukuran bodi cukup slim dan tidak terlalu memakan banyak tempat, jadi cocok deh diletakkan di ruang tamu. Menariknya lagi kamu bisa mendapatkan grafis yang lebih maksimal saat bermain game melalui smart TV ini.

3. Smart TV Samsung UA43 N5500

REKOMENDASI SMART TV-3. Smart TV Samsung UA43 N5500

Sumber : samsung.com

Punya layar berukuran 43 inch, Smart TV Samsung UA43 N5500 menggunakan resolusi Full HD 1.920 x 1.080 p. Tak lupa Samsung juga memberikan fitur engine hyper real yang membuat smart TV terbarunya mampu mendukung fitur HDR. Smart TV Samsung ini mudah untuk dihubungkan ke perangkat lain dan juga sudah mendukung siaran digital

Selain itu, Smart TV Samsung UA43 N5500 punya bezel yang terbilang tipis, jadi kamu akan lebih puas dalam menonton apapun menggunakan smart TV ini. Tak lupa Samsung juga memberikan port yang cukup lengkap, mulai dari 2 port USB dan satu port USB untuk HDD. 

4. Smart TV Polytron PLD 43AS1558

REKOMENDASI SMART TV-4. Smart TV Polytron PLD 43AS1558

Sumber : shopee.co.id

Smart TV buatan lokal ini punya ukuran layar sebesar 43 inch dengan resolusi Full HD 1920 x 1080p. Polytron PLD 43AS1558 secara nirkabel memiliki 2 konektivitas, yakni WiFi dan Bluetooth. Untuk dapur pacu Smart TV Polytron PLD 43AS1558 menggunakan prosesor Amlogic S905X-B dengan kapasitas memori 2GB serta EMMC flash sebesar 8GB. 

Sedangkan untuk sistem operasi yang dipakai oleh Smart TV Polytron PLD 43AS1558 ini adalah AOSP/FIRA TV buatan mereka sendiri. Menariknya lagi, Polytron telah bekerja sama dengan Mola TV sehingga pengguna akan mendapatkan free akses siaran liga Inggris berkualitas Full HD selama musim 2020-2020. Smart TV Polytron PLD 43AS1558 juga sudah mendukung siaran digital (DVBT). Tak lupa Polytron memberikan garansi dan sudah termasuk panel selama 5 tahun.

5. Smart TV Samsung UA40MU6103

REKOMENDASI SMART TV-5. Smart TV Samsung UA40MU6103

Sumber : samsung.com

Kembali membahas tentang merk Samsung dengan seri yang berbeda, tetapi soal kualitas tetap sama canggihnya. Smart TV Samsung UA40MU6103 menjadi salah satu dari 6 seri lainnya di deretan layar berukuran 40 inch. Dilengkapi dengan fitur wide viewing angle, smart TV berukuran besar ini memberikan kenyamanan menonton tayangan. 

Gambar yang dihasilkannya pun lebih jernih dan nyata berkat adanya fitur HRD dan Active Crystal Color. Dari sisi Audio Samsung menggunakan Dolby Digital Plus dengan speaker bertipe 2CH yang mampu memberikan pengalaman terbaik layaknya menonton film di bioskop. 

Itu dia 5 smart TV terbaik yang bisa menjadi pilihan kamu. Selain bisa menonton tayangan film, dengan smart TV kamu juga bisa mendengarkan musik tanpa menggunakan converter mp3. Tertarik untuk membelinya?


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *